;

Wisata murah

Berwisata seringkali dianggap sebuah kegiatan yang berkaitan dengan mengeluarkan uang dalam jumlah besar . Kegiatan yang harus direncanakan dengans seksama agar dapat menghasilkan kenangan mendalam bagi yang ikut  . Persiapan sebaiknya dilakukan jauh-jauh hari seperti cuti harus diajukan jauh-jauh hari , baju harus dipak dengan rapih. Bukan begitu kawan ?


Hanya sebagian warga Bogor punya cara murah meriah untuk berjalan-jalan dan berwisata , terutama untuk keluarga dengan anak balita . Ongkosnya murah , bisa dilakukan pada saat libur kapan saja , tidak perlu terlalu direncanakan dan kenangan yang dihasilkan tidak kalah dengan yang berbiaya besar . 

Caranya ? Cukup pergi ke pagar Istana Bogor terutama yang berada di Jl. Ir H. Juanda dekat balaikota . Anda tidak perlu membayar tiket masuk , hanya cukup sediakan beberapa lembar ribuan untuk membeli kangkung atau wortel . Dengan ini anda bisa melihat kesan takut-takut tapi penasaran dari anak anda ketika kijang-kijang mendekat .

Kumpulan kijang yang berada di dalam Istana Bogor ini sepertinya sudah terbiasa dengan kehadiran para wisatawan (terutama domestik Bogor) Mereka biasanya akan mendekat begitu ada orang dekat pagar . Mereka bahkan tidak keberatan untuk disentuh dan dibelai .

Saya rasa wisata jenis ini tidak kalah dalam memberikan kesan yang mendalam pada seorang anak karena si kribo kecil kesayangan kami sampai sekarang masih teringat kebiasaan yang kami lakukan dulu . Sekarang karena sudah 12 tahun dia sudah agak malu untuk mengulangi . 

Hanya pastikan kalau anda melakukan wisata ini , jangan sampai sisa wortel atau kangkung anda mengotori trotoar ya dan juga jangan sampai menghalangi pengguna jalan yang lain .



Share on Google Plus

About Anton Ardyanto

Terima kasih untuk berkenan membaca tulisan ini. Saya berharap ada yang dapat diambil dan dimanfaatkan dari tulisan ini. Kalau anda berkenan mohon luangkan waktu berharga anda sedikit lagi untuk memberikan sesuatu. Saran, masukan atau kritik akan sangat berharga bagi saya. Apalagi kalau anda berkenan share tulisan dari blog ini kepada yang lain.

Thank you for your time to read my writings. It means a lot to me. I really hope that there is something that you, the reader can take from my writing. I would be honored if you can spare a bit more of your precious time to let me have your comments or even your critics. I would be more than grateful if you can share something from this blog to other people.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment