;

Kebiasaan baru - Keliling

Lucu rasanya sebenarnya. Biasanya saya paling sulit untuk diajak keluar rumah. Baik itu untuk jalan-jalan sekedar makan, belanja bulanan. Apalagi untuk pergi ke pasar becek.. eh tradisional. Boro-boro deh. Itu hal yang paling bisa dikata kalau tidak kepepet paling malas saya lakukan. Sering mantan pacarku pergi sendiri kalau ke pasar.

Hanya sejak punya blog ini, justru sebaliknya. Saya malah punya kebiasaan baru untuk berkeliling Bogor. Dari mulai yang disukai seperti Kebun Raya Bogor sampai yang paling "menakutkan" seperti Pasar Anyar saya kunjungi dan masuki. Yah harus dikunjungi untuk mencari-cari ide buat tulisan. Kurang pas rasanya kalau tidak melihat dan mengalami sendiri.

Ternyata bisa dibilang "not bad" karena ternyata semakin sering saya berkeliling, semakin banyak pula yang ditemui. Hal-hal yang dulu saya tidak tahu, jadi tahu. Tempat-tempat yang menakutkan ternyata lebih menakutkan dari yang diduga.

Biasanya keliling Bogor saya lakukan di hari Sabtu setelah mengantar kru no-3 dari bogormylovelytown (lihat Dapur Penulis) ke sekolah. Tugas utama harus dijalankan dahulu yaitu mengantar si kribo cilik (walau sudah tidak cilik lagi sebenarnya) ke sekolahnya di Bogor Center of School di kawasan Salabenda. 

Baru setelah itu saya ajak si Supra Fit jalan ke berbagai tempat, seperti ke CIFOR atau Tonjong dan banyak lagi lainnya. Rata-rata sekali keliling yah 25-30 kilometer jarak yang ditempuh selama sekitar 2-2 1/2 jam.

Apa saja yang saya lakukan selama itu? Ya selain mengendarai motor (LOL) saya sering berhenti untuk mengambil foto-foto. Semua hal yang menurut saya menarik. Walau kemudian nanti kalau sudah dirumah dipilah-pilah lagi untuk disesuaikan dengan apa yang mau ditulis. 

Sampai sekarang ada sekitar 1000 foto kurang lebih dari hasil keliling tersebut. Masing-masing dimasukkan dalam folder dan diberi tanggal supaya tidak lupa dimana dan kapan foto tersebut diambil. Sebagian sudah dipakai untuk tulisan sebagian lagi masih disimpan karena walaupun belum terpakai sekarang, kemungkinan bisa dipakai nanti.

Kemudian yang saya pungut lagi dari keliling-keliling ini adalah "kesan". 

Saya tidak mencari berita karena memang bukan seorang wartawan. Buat saya "kesan" lebih penting dalam membuat tulisan di blog ini. Dari kesan inilah seringkali ide sebuah tulisan keluar. Kesan ketika melihat kumuhnya Terminal Bubulak atau teduhnya Jl. Dr Sumeru atau sibuknya Jl. Pajajaran ditambah dengan pengalaman masa kecil seperti Cipakancilan maka jadilah tulisan-tulisan tersebut. Jadilah tulisan yang mewakili image saya terhadap bagian-bagian kota hujan ini.
 
Yang baik , yang buruk , yang kumuh , yang indah, semua terlihat ketika berkeliling. Oleh karena itu tulisan-tulisan yang ada di blog ini tidak akan semuanya indah dan enak dibaca. Tidak semuanya juga jelek dan buruk. Silih berganti sesuai dengan apa yang didapat selama berkeliling. (Tentu saja mood si penulis)

Sepertinya kebiasaan tersebut akan terus berlanjut ke depannya. Sudah ada beberapa tempat yang dijadwalkan untuk dikelilingi minggu ini. Walaupun sepertinya dalam 1-2 bulan ke depan tantangan bakalan bertambah. 

Ketika blog ini lahir sampai hari ini, Bogor belum masuk ke puncak musim hujan. Hujan belum turun deras di pagi hari, masih pada sore dan malam saja. Sebentar lagi kalau sudah masuk Januari atau Februari biasanya pagi haripun Bogor akan disiram hujan deras. Bakalan lebih sulit mendapatkan foto, tapi juga bisa dipastikan memberikan nuansa lain.

Yah itulah sebuah kebiasaan baru yang ternyata menyenangkan. Selain tentu saja hobi baru yaitu menulis. Bahkan ketika kepala lagi ruwet dan seperti buntu kayak sekarang,harus tetap menulis sesuatu walaupun mungkin tidak menarik untuk dibaca. Paling tidak bisa sharing foto-foto bagian-bagian dari Bogor. 




Share on Google Plus

About Anton Ardyanto

Terima kasih untuk berkenan membaca tulisan ini. Saya berharap ada yang dapat diambil dan dimanfaatkan dari tulisan ini. Kalau anda berkenan mohon luangkan waktu berharga anda sedikit lagi untuk memberikan sesuatu. Saran, masukan atau kritik akan sangat berharga bagi saya. Apalagi kalau anda berkenan share tulisan dari blog ini kepada yang lain.

Thank you for your time to read my writings. It means a lot to me. I really hope that there is something that you, the reader can take from my writing. I would be honored if you can spare a bit more of your precious time to let me have your comments or even your critics. I would be more than grateful if you can share something from this blog to other people.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment