;

Yang terlupakan


Ada satu hal lagi selain becak (lihat "Becak") ketika minggu yang lalu berjalan-jalan menyusuri Jl. M.A Salmun Bogor yang melekat dalam ingatan saya . Pemandangan itu seperti foto-foto ini 




Fot-foto ini diambil dari atas jembatan Jl. M.A Salmun yang minggu kemarin saya telusuri . Entah siapa yang tinggal di kawasan seperti itu bersebelahan dengan sampah . Bisa jadi mamang becak yang terfoto , bisa juga mbok jamu yang berteduh di rumah-rumah tersebut .

Mengherankan sekaligus menyedihkan di tengah semakin gemerlap dan hiruk pikuknya Bogor serta dengan tujuan yang dicanangkan menjadikan kota hujan ini sebagai kota jasa , bisnis , pariwisata dan perdagangan ada sebagian warganya yang seperti terlupakan . Sering terlihat di media massa lokal pembenahan dilakukan pemerintah Bogor untuk merapikan berbagai kawasan agar Bogor terlihat bersih dan tertata rapi serta nyaman untuk ditinggali . Hanya entah kenapa hal-hal seperti ini luput dari pandangan sebagai hal penting yang harusnya mendapat perhatian lebih . Pemerintah bukan hanya bertugas untuk "merapikan" Bogor tetapi juga harus bisa mengangkat harkat dan martabat warganya . 

Kalau melihat jumlahnya dan luasnya , pemukiman ini sudah lama berada dibawah kolong jembatan ini . Berarti entah sudah berapa kali terjadi pergantian kepemimpinan di kota Bogor terjadi tanpa ada penyelesaian . Ataukah mungkin hal tersebut sudah dianggap sebagai sesuatu yang biasa saja dan menjadi sebuah kewajaran , ataukah memang hal seperti ini dianggap sebagai collateral damage atau korban tak disengaja yang dimaklumi, atau mungkin hal ini dianggap sebagai aib yang akan mengganggu "kemajuan" Bogor sehingga harus ditutupi sampai akhirnya dilupakan . Haruskah suatu waktu kita memandang mereka hanya sebagai sesuatu yang dapat dilupakan dan membuat mereka yang tinggal disana hanya sebagai kaum yang terlupakan .



Catatan : semua foto dijepret dari kamera Xperia M tgl 13 September 2014 di Jl. MA Salmun







Share on Google Plus

About Anton Ardyanto

Terima kasih untuk berkenan membaca tulisan ini. Saya berharap ada yang dapat diambil dan dimanfaatkan dari tulisan ini. Kalau anda berkenan mohon luangkan waktu berharga anda sedikit lagi untuk memberikan sesuatu. Saran, masukan atau kritik akan sangat berharga bagi saya. Apalagi kalau anda berkenan share tulisan dari blog ini kepada yang lain.

Thank you for your time to read my writings. It means a lot to me. I really hope that there is something that you, the reader can take from my writing. I would be honored if you can spare a bit more of your precious time to let me have your comments or even your critics. I would be more than grateful if you can share something from this blog to other people.
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Post a Comment