~Daku semalam menginap di Bogor
Mula kisahku disana
Kiniku ta kan lagi
Hidup datang dan pergi
Kota Bogor menahan daku pergi~
Catatan :
Kalau berminat untuk mendengarkan lagunya silakan kunjungi Youtube dan masukkan saja judulnya. Masih ada beberapa penggemar lagu nostalgia yang berbaik hati memajang lagu ini disana
Mula kisahku disana
Kiniku ta kan lagi
Hidup datang dan pergi
Kota Bogor menahan daku pergi~
Kutipan di atas adalah bait kedua dari sebuah lagu yang diciptakan dan dipopulerkan tahun 1967. Judulnya bertemakan kota hujan ini. Diciptakan oleh seorang penulis lagu dari etnis Minang tapi tidak pernah tinggal di Sumatera Barat. Kemudian diperkenalkan dan dialunkan pertama kali oleh seorang penyanyi yang dikenal sebagai Pat Boone-nya Indonesia.
Bisa menebak judul lagunya, nama pengarang dan penyanyinya? Seperti dalam acara Berpacu dalam Melody saja. Hanya ada keingin tahuan juga apakah warga Bogor sekarang ini masih ingat mengenai lagu tentang kota ini. Apalagi lagu-lagu bertemakan Bogor sangat jarang dan kalaupun ada tidak memberi kesan mendalam. Bagi saya hanya ada dua lagu tentang kota ini yang selalu saya ingat dan masih sering saya senandungkan , dan ini adalah salah satunya.
Lagu ini judulnya adalah SEMALAM DI KOTA BOGOR. Lagu bertemakan cinta dengan mengambil background kota Bogor . Walaupun kalau mau , bisa juga diartikan bahwa Kota Bogor lah yang membuat jatuh cinta. Lirik lengkapnya adalah sebagai berikut
Daku semalam menginap di Bogor, mula kisahku di sana.
Kini ‘ku tak ‘kan lagi, mengembara sendiri.
Kota Bogor menahan daku pergi,
Kini ‘ku tak ‘kan lagi, mengembara sendiri.
Kota Bogor menahan daku pergi,
Banyak kota daku bermalam, di masa hidupku yang silam.
Kota Bogor dan kebun raya, mengakhiri segalanya.
Kota Bogor dan kebun raya, mengakhiri segalanya.
Daku semalam menginap di Bogor, mula pertama di sana.
Kini ‘ku tak ‘kan lagi, hidup datang dan pergi.
Daku akan selalu di kotamu.
Kini ‘ku tak ‘kan lagi, hidup datang dan pergi.
Daku akan selalu di kotamu.
Lagunya tidak rumit , tidak menghentak khas musik masa kini. Hanya kombinasi antara kesederhanaan serta suara dan penjiwaan dari sang penyanyi memberikan kesan seakan-akan Bogor begitu berarti bagi dirinya. Bogor (atau gadisnya) begitu memikat sehingga membuat tidak rela untuk meninggalkan kota talas ini.
Lagu ini diciptakan oleh Zaenal Arifin seorang Minang . Lahir tahun 1935 di Solo dan. Zaenal Arifin adalah pendiri Zaenal Cubana Combo (Combo = Kelompok Musisi) tahun 1959 yang kemudian berganti nama menjadi Zaenal Combo. Banyak pemusik terkenal di masa lalu yang diiringi kelompok ini seperti Ernie Johan, Titi Qadarsih, Patti Sisters , Lilies Suryani , Tetty Kadi dan masih banyak lagi. Selain lagu tentang Bogor ini, dia menciptakan lagu Teluk Bayur yang diciptakan pada saat dia pulang ke Padang. Wafat tahun 2002
Catatan tersendiri tentang pengarang adalah bahwa Yessy Wenas juga menyatakan dalam otobiografinya bahwa lagu ini adalah ciptaannya. Kedua tokoh ini sering bekerja sama pada masa tersebut.
Lagu ini diperkenalkan pertama kali depan umum pada tahun 1967 oleh seorang penyanyi yang gemar meniru beberapa idola masa lalu seperti Elvis Prestley, Cliff Richard dan Pat Boone. Ia dikenal sebagai yang sudah disebutkan tadi Pat Boone-nya Indonesia.Suaranya bagus dan mendayu-dayu dan merayu. Namanya ALFIAN RUSDI NASUTION atau lebih dikenal dengan ALFIAN. Kelahiran Binjai tahun 1943 dan wafat tahun 1992. Lagu-lagunya yang ngetop dinyanyikannya adalah Senja di Kaimana , Sebiduk di Sunga Musi dan Semalam di Cianjur. Khusus untuk lagu yang disebutkan terakhir adalah ciptaannya sendiri.
Semalam di Kota Bogor sendiri diperkenalkan oleh ibu saya ketika kami pindah ke Bogor di tahun 1978. Kemudian bapak membelikan kaset berisikan lagu-lagu nostalgia termasuk lagu ini. Mungkin lagu ini berperan juga mengapa saya sendiri begitu senang tinggal di Bogor sampai sekarang (bersama berbagai macam hal lainnya).
... Kota Bogor menahan daku pergi....
Kalau berminat untuk mendengarkan lagunya silakan kunjungi Youtube dan masukkan saja judulnya. Masih ada beberapa penggemar lagu nostalgia yang berbaik hati memajang lagu ini disana
Saya sudah dua kali ke kebun raya bogor dan masih pengen kesana lagi.....satu yang membuat saya penasaran adalah bagaimana caranya agar bisa masuk ke istana itu ya.....?
ReplyDeleteIstana Bogor dibuka utk umum biasanya pas ultah Bogor. Peminat harus mendaftarkan diri dulu mas
DeleteLilies are most often ignored but are truly beautiful.
ReplyDeletewell, yes it is.. very lovely flower..have you written about the lilies superlux?
Delete